Teori asal-usul kehidupan

Jul 13, 2009 A. Teori abiogenesis (generatio Spontanea)
Teori ini menerangkan bahwa makhluk hidup berasal dari makhluk tak hidup. Yang mengemukakan teori ini pertama kali adalah Aristoteles. Tetapi diragukan setelah Anthony van Leeuwenhoek pada abad ke-17 menemukan adanya mikroorganisme dengan alat ciptaannya, mikroskop yang dapat memperlihatkan mikroorganisme, sel sperma, sel darah, dan organisme lainnya.

B. Teori Biogenesis
Teori ini merupakan tori yang menerangkan bahwa makhluk hidup berasal dari makhluk hidup yang ada sebelumnya. Teori ini didukung oleh beberapa hasil penelitian sebagai berikut :
1. Percobaan Francesco Redi
Redi melakukan percobaan bahwa ulat tidak muncul dengan sendirinya pada daging membusuk, melainkan dari telur lalat. Lantas dari manakah telur lalat ?
2. Percobaan Lazzaro Spallanzani
Spallanzani menyimpulkan bahwa mikroorganisme berasal dari udara.
3. Percobaan Louis Pasteur
Pasteur membuktikan bahwa mokroorganisme yang ada di udara, bukan berasal dari air kaldu. Hasil percobaan inilah yang menumbangkan teori abiogenesis. Louis Pasteur mengajukan teori asal-usul kehidupan, yakni omne vivum ex evo (setiap makhluk hidup berasal dari telur), omne ovum ex vivo (setiap telur berasal dari makhluk hidup), dan omne vivum ex vivo (setiap makhluk hidup berasal dari makhluk hidup sebelumnya).

C. Teori Kosmozoa
Teori ini menerangkan bahwa kehidupan berasal dari tempat lain di alam semesta, misalnya dari meteor yang jatuh. [sangat diragukan ☺]

0 komentar:

Post a Comment